Diposkan pada IBU BAYI DAN ANAK, MAINAN RAJJASH, PERMAINAN ANAK, PERMAINAN EDUKASI

TRANSFER WATTER

Semua anak balita pasti suka dengan basah basahan, baik itu hanya memainkan air di ember dengan gayung dan menumpahkan air kesana kemari atau menyemprot air dari selang sehingga ruangan basah, bahkan membasahi bajunya yang baru saja diganti ibunyaa. Hehee emang bener banget ya lagu cilik yang berlirik “Paling enak anak-anak, mau apa juga senak, tinggal bilaaang doang”. Mau sebasah apapun baju si kecil, atau mau sebasah apapun ruangan yang siram air oleh si kecil, pasti para ibu hanya tersenyum simpul atau menggelengkan kepala dan mengelus dada sambil bergumam (yaaaa ampuuuun…kelakuan si pinter niih..) hehehe siapa yang begitu ayoo ngaku?! 😀

Kali ini R mau main air sama mama. tapi airnya engga ditumpahin di lantai dan di sembarang tempat, tapi di pindahkan ke wadah wadah kecil, bahasa amainnya TRANSFER WATTER.

Karena banyak wadah kecil bekas puding di dapur. Mama coba susun wadah wadah kecil itu di satu nampan dilengkapi dengan wadah besar dan sendok/ sekop. Wadah besar mama isi air ditambah 3 tetes pewarna merah makanan (pasta).

14125661_1248038941873887_2609688523434161340_o.jpg
Transfer Water

Bahan : Air, alat-alat yang mendukung : wadah besar,  wadah kecil/ bisa juga botol, sendok, sekop.

Alat yang disediakan tidak terbatas dengan foto di atas ko mam, mau pakai apa saja bebas, yang penting si kecil merasa asyik dan menikmati mainan ini, yang peting kita memaksa dia buat main ini, jika si kecil belum mau main biarkan saja, bisa kita pancing dengan memainkannya terlebih dahulu, lama kelamaan dia melihat apa yang kita mainkan.

Seperti R, awalnya dia tidak tertarik, tapi akhirnya taraaaaa…. dia suka juga. hehhe yang berhasil dia isi hanya 3 wadah kecil lumayan lah buat lenturin tangan, dan fokusnya, lagi lagi mama ga mau paksa biarin aja 🙂

Saking asyiknya, R sampe nunduk nunduk main Transfer Watter.

Semoga bermanfaat ..

Bintaro, 07 September 2016

salam cinta

Mama dan Rajjash